Dari berita di TV yang aku lihat, banyak maskapai penerbangan yang menaikkan harga tiketnya hingga 3X lipat! Bukannya sepi, justru tiketnya ludes di beli calon penumpang. Wah... orang Indonesia ini memang TOP, senang mudik atau melancong :D, no matter harga tiket mahal.
Yah... kecuali kami sekeluarga. Lebaran saja nggak mudik, ada libur sepanjang ini juga nggak kemana-mana. Bukannya nggak mau loh... semua ada alasannya. Kalau mudik lebaran, secara kampung saya dan suami itu jauhnya minta ampun jadi kami selalu menahan diri untuk tidak melakukannya, soalnya malas harus ngantri-ngantri di bandara :D
Nggak deh, alasannya karena biaya kesana itu lumayan MAHAL, maklum harga tiketnya kena "high seasion/musim liburan" So, menurut saya lebih menyenangkan mudik saat low season, lebih santai dan harga tiketnya pun murah meriah.
Nah kalau liburan seperti weekend ini, kami sangat antusias loh, ingin sekali jalan-jalan... cuman itu dia ketika sudah planning ingin berkunjung kesuatu tempat, eh...tiba-tiba saja Ryu kena, flu/batuk/panas. Ya, automatis kami pun membatalkan planning itu. Seperti kali ini... kami memilih tinggal di rumah saja, dan hanya jalan-jalan di Depok dan sekitarnya.
Well di Depok banyak juga loh tempat yang bisa di kunjungi. Seperti; Kampus UI Depok, Gramedia, MArgo city...halah capek deh... :D
Ya sudahlah... ini sudah hari sabtu, dan cuaca di luar mendung sekali. Sebaiknya saya mengikuti Ryu dan Ayahnya, melingker di balik selimut tebal, tidur, LAGI!
0 komentar:
Post a Comment