The Amriza Family

Berbagi Ilmu dan TIPS kepada siapa saja

Keriaan di Ultah WRM yang ke-5

Dearest mommies yang kebetulan nyasar disini, ada pengumuman nih disimak ya...

Tak terasa sudah bulan Februari lagi, dimana tahun ini We Are Mommies Indonesia berusia 5 tahun. Tidak banyak perayaan yang kita lakukan tahun ini, tapi semoga membawa manfaat yang besar. Tahun ini untuk merayakan ulang tahunnya yang kelima, WRM menyelenggarakan seminar online dan lomba foto dengan keterangan selengkapnya di bawah ini :

SEMINAR ONLINE VI WE R MOMMIES: "VAKSIN TEPAT, ANAK SEHAT"

Apa sih vaksin? Apa keuntungannya bila buah hati kita divaksinasi? Adakah efek samping pemberian vaksin? ? Benarkah ada vaksin yang mengandung zat berbahaya yang malah nantinya akan mencelakakan si buah hati? Ingin tahu jawabannya? Ikuti segera Seminar On Line We R Mommies Indonesia ke-6!.

Untuk keenam kalinya, We R Mommies Indonesia akan menggelar kembali kegiatan seminar kesehatan secara online yang dapat diikuti oleh peserta melalui komputer, di tempat kediaman masing-masing.

Seminar Online dengan tema "Vaksin Tepat, Anak Sehat", akan diadakan pada tanggal: 23 - 27 Februari 2009 dengan menampilkan pembicara dr. Kiki MK Samsi, SpA, M.Kes.

Kebijakan pembatasan jumlah peserta sayangnya kembali kami gunakan demi kenyamanan bersama. Karenanya, kami berharap mommies berkenan mendaftarkan diri sesegera mungkin ke mailing list seminar wrm-seminar-subscribe@yahoogroups.com Peserta juga akan mendapatkan E-makalah dari pembicara di hari pertama pelaksanaan seminar.

Kapan lagi dapat menambah ilmu tanpa harus meninggalkan pekerjaan di rumah atau di kantor?. Dengan kelebihan seminar on line yang sangat fleksibel ini, mommies tidak perlu online 24 jam selama 5 hari. Yang perlu mom lakukan hanya cukup menyisihkan waktu untuk membaca E-makalah dari pembicara, berdiskusi dan mengajukan pertanyaan pada pembicara. Semua itu dapat dilakukan dari kenyamanan kursi masing-masing!

Satu lagi yang penting untuk diingat, seminar ini bebas biaya!.

LOMBA FOTO "SAYUR DAN BUAH ITU ENAK!"

A. KETENTUAN UMUM
1. Peserta lomba adalah member We R Mommies Indonesia
2. Member yang menjadi juri dapat mengikuti lomba untuk memperebutkan juara favorit.

B. KETENTUAN KHUSUS
1. Tema : "Sayur dan Buah Itu Enak!" yang memperlihatkan aktifitas anak dan ibu atau anak saja saat menyantap sayur atau buah.
2. Foto merupakan hasil karya sendiri dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba foto manapun ataupun di publikasikan secara luas (kecuali di blog pribadi, boleh diikutsertakan).
3. Foto tidak boleh di-retouch menggunakan photo software (photoshop dll.), kecuali untuk meng-crop dan menghiasi foto (seperti pemberian frame)
4. Foto Full Color
5. Foto diberi judul dan keterangan singkat.
6. Peserta hanya boleh mengikutsertakan 1 (satu) buah foto terbaiknya.
7. Mengirim foto dalam format JPG ke moderator@wrm-indonesia.org paling lambat Senin, tanggal 23 Februari 2009 pukul 12.00 WIB siang dengan menyebutkan subject Partisipasi Lomba Foto disertai Nama Ibu, judul foto dan keterangan foto di badan e-mail.

C. Juri
- Dewi Joris - Member WRM, lulusan Darwis Triadi school of photography
- Sylvie Gill - Member WRM, photographer

D. HADIAH
Juara I : Hadiah dari WRM Indonesia (detil menyusul), Buku dari Lingkar Pena, aksesoris dari Mom Dhinok , produk Oriflame dari Mom Monica Oemardi
Juara II : Hadiah dari WRM Indonesia (detil menyusul), Buku dari Lingkar Pena, aksesoris dari Mom Dhinok , produk Oriflame dari Mom Monica Oemardi
Juara III : Hadiah dari WRM Indonesia (detil menyusul), Buku dari Lingkar Pena, aksesoris dari Mom Dhinok , produk Oriflame dari Mom Monica Oemardi
Juara Favorit : Hadiah dari WRM Indonesia (detil menyusul), Buku dari Lingkar Pena, aksesoris dari Mom Dhinok , produk Oriflame dari Mom Monica Oemardi

Ditunggu partisipasinya ya! Terima kasih.

0 komentar:

The Amriza

Popular Posts

My Biz Online!

Ngobrol Yuk...

Gtalk: aurelly.one

My Email:
bunda.ryu@gmail.com