The Amriza Family

Berbagi Ilmu dan TIPS kepada siapa saja

[A] Melakukan Perawatan Spa di Rumah.

By: Shrie Amriza
Terbit di WRM, January 17, 2007

SPA atau Solus per acqua berasal dari kata Latin yang artinya penyembuhan. Sejak dulu perawatan tubuh SPA yang menggunakan medium air ini dipercaya bisa melahirkan harmonisasi dan keseimbangan bagi tubuh, tidak hanya itu Spa juga bisa membuat badan kita menjadi lebih bugar.

Untuk menikmati perawatan Spa, kita harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Tidak heran bila Spa jadi produk yang mahal dan identik untuk kalangan artis atau kalangan yang berduit saja. Selain itu masalah waktu juga sering menjadi alasan kita untuk tidak melakukan SPA.

Nah untuk itu kenapa tidak mencoba melakukan Spa sendiri di rumah?. Selain biayanya murah meriah, mom pun bisa menentukan waktunya sendiri, tanpa mengganggu aktifitas di rumah.

Berikut ini beberapa perawatan SPA yang bisa mom lakukan sendiri di rumah :

- Scrubbing Scrubbing atau pengelupasan sel kulit mati. Fungsinya untuk mengangkat kulit mati dengan menggunakan lotion khusus scrub atau ramuan tradisional yang mengandung butiran halus, oleskan ke wajah atau tubuh saat mom sedang mandi. Perawatan scrub mampu me-ngeluarkan racun dan efektif melancarkan sirkulasi darah. Lotion scrub ini bisa di temui di toko yang menjual alat-alat kecantikan.

- Masker Kalau mom rutin melakukan perawatan ini, kulit pasti akan lebih indah dan sehat. Jenis masker yang beredar di pasaran saat ini pun sangat beragam, ada yang berbentuk cairan bening, berwarna, bubuk atau lembaran. Agar hasilnya terlihat bagus, pastikan moms memilih jenis masker yang sesuai dengan kulit wajah moms.

- Pijat, paling baik di lakukan bila badan sedang terasa pegal atau letih, karena aliran darah dalam tubuh jadi lebih lancar. Sebaiknya saat di pijat, gunakan minyak yang mengandung aroma terapi. Kalau mom melakukan pijatan sendiri, pijat saja titik-titik pegal pada tubuh dengan menggunakan jari atau alat pijat.

- Aromaterapi di percaya dapat menstimulasi kerja otak agar lebih rileks saat tubuh di pijat atau berendam, karena aromaterapi ini wewangian yang di hasilkan dari bunga atau tumbuh-tumbuhan. Jenis aromaterapi juga sangat beragam, mulai dari essential oil, bunga kering, sampai dengan lilin. Pilihlah aroma terapi sesuai kebutuhan moms.

- Meditasi bisa di lakukan di mana saja, yang penting tubuh dan pikiran moms harus rileks. Namun akan lebih bagus kalau meditasi di lakukan di tempat terbuka, di-iringi suara musik lembut atau gemericik air yang mengalir.

Jadi SPA pun bisa di lakukan sendiri dengan biaya yang murah meriah. Hanya saja perlu di perhatikan, bila sebelum moms melakukan Perawatan SPA sebaiknya mom menyiapkan alat-alatnya terlebih dahulu. (WRM/SA-2007)

0 komentar:

The Amriza

Popular Posts

My Biz Online!

Ngobrol Yuk...

Gtalk: aurelly.one

My Email:
bunda.ryu@gmail.com