The Amriza Family

Berbagi Ilmu dan TIPS kepada siapa saja

[A] Bagaimana Kompromi Dengan Waktu Tidurnya?

By: Shrie Amriza
Publish at WRM

Ketika waktu tidurnya tiba si kecil masih saja energik dengan segala macam kegiatannya; berlari, bermain, ngoceh dan segudang kegiatan lainnya.

Kita berpikir, ia pasti sudah mengantuk karena tanda tanda kelelahan dan rasa ngantuknya sudah terlihat seperti; sesekali ia mengucek kedua matanya, sering menguap dan gampang kesal.

Karena melihat sinyal ngantuknya, segera kita membimbingnya ke kamar tidur dan menidurkannya di ranjang. Bukannya tidur malah si kecil turun dan dengan riangnya kembali mengajak seisi rumah untuk bermain, bila kita tidak menanggapinya maka ia akan berontak dan menangis, serasa si kecil ini punya stok energi yang banyak sekali, bukannya lelah malah ia makin bersemangat.

Menghadapi si kecil yang bertingkah seperti diatas memang sangat menguras tenaga dan emosi. Bukan saja emosi kita mungkin juga emosinya, jika perebutan jam tidur ini berlangsung setiap hari, bisa jadi ritual ini menganggu ritme dan ketentraman seisi rumah.

"Bagaimana cara kita mengatasi perebutan jam tidur ini?" Jangan stres, coba ciptakan rutinitas tidur untuknya.

Karena rutinitas tidur setiap anak berbeda beda, buatlah rangkaian rutinitas yang sesuai dengan kondisi keluarga, terutama jam berapa rutinitas tidur malam itu di mulai setiap malam dan segala rangkaian prosedur pendukungnya, kita juga harus konsisten dengan ritual tidur ini bila ingin berhasil.

Berikut ini contoh rangkaian rutinitas sebelum tidur yang saya kutip dari rangkuman diskusi mommies di mailing list We R Mommies:
* Tentukan waktu tidur (jam berapa ritual tidur akan di mulai)
* Sebelum Jam tidur nya tiba, cobalah Cuci atau Washlap tangan, muka, kakinya.
* Ajak Ia untuk menggosok gigi
* Memakai Piyama atau Baju tidur
* Mengucapkan selamat tidur pada seisih rumah
* Menuju kamar / Tempat tidur
* Membacakan buku cerita atau dogeng
* Ajak Ia berdoa sebelum tidur
* Memberikan ciuman selamat malam Menerapkan rutinitas tidurnya ini akan lebih mudah, jika Anda menjaga keteraturan kegiatannya sepanjang hari.

Jika bayi memiliki rutinitas; tidur siang, makan, bermain, mandi, makan sore kemudian bersiap-siap tidur malam, yang dilakukan secara teratur setiap kegiatan tanpa berubah dari hari ke hari, maka dapat dipastikan perebutan jam tidur ini akan di menangkan oleh Anda. (SA/2005)

0 komentar:

The Amriza

Popular Posts

My Biz Online!

Ngobrol Yuk...

Gtalk: aurelly.one

My Email:
bunda.ryu@gmail.com